Monday, 18 May 2015

Goa Lowo

Salah satu potensi wisata yang ada di kabupaten Trenggalek yang potensi tempat wisata itu adalah Gua lowo, dari namanya saja kita dapat menerka kenapa tempat itu dinamakan gua lowo.
jika kita memasuki gua tersebut maka akan terlihat gundukan hitam bagaikan kolam pasir halus yang terdapat tepat di bawah lantai gua tempat dimana kelelawar bersarang. Itu bukan pasir, namun gundukan kotoran kelelawar yang telah mengendap di lantai gua selama bertahun tahun, mungkin terasa sangat menjijikkan, tetapi terdapat rasa takjub melihat hal yang jarang ini. Di mana lagi kita bisa melihat begitu banyaknya dari gundukan kotoran kelelawar jika tidak di Gua Lowo? Belum tentu di gua-gua lain di Indonesia ada gundukan kotoran kelelawar semacam itu.
Goa Lowo ini terletak di desa Watuagng Kecamatan Watulimo, 30 km arah selatan kota Trenggalek, searah perjalanan menuju pantai Prigi, Karangggongso, Damas dan hotel Prigi. Luas kawasan ± 20 ha terdiri dari kawasan luar goa berupa lahan parkir, badan jalan menuju goa, untuk sarana fasilitas pendukung, utilitas dan hutan jati. Kawasan dalam goa terdiri dari jembatan pengunjung, lampu penerangan, rest area, stalaktit dan stalagmit beraneka bentuk yang indah dan menakjubkan. Letak ketinggian dari permukaan air laut sekitar 200 meterdengan struktur lokasi tanah berbatu kapur dan marmer.
Kegiatan utama di obyek wisata goa Lowo adalah menikmati panorama stalaktit dan stalagmit di sepanjang 850 meter lorong goa atau 9 ruang utama goa yang didukung panggung hiburan secara berkala berupa band, campursari dan lainnya. Menurut ahli goa dari Prancis (Mr. Gilbert Manthovani dan Mr. Robert Kingstone Kho pada penelitiannya tahun 1985) menyatakan bahwa goa Lowo sebagai goa terluas, terpanjang dan terindah di Asia Tenggara.Goa yang indah ini memiliki rangkaian stalagtit dan stalagmit dan terdiri dari 9 ruang yang tinggi dan luas. Untuk menyaksikan keindahannya telah dibangun jembatan dan lampu penerangan di dalam goa. Saat berada di Goa Lowo ini, para pengunjung akan dimajakan dengan suasana khas pegunungan yang sejuk dan beraroma pohon-pohon jati di berada di sekitar goa. Gua Lowo memang menyajikan eksotisme yang terasa lain daripada gua-gua lainnya di Indonesia. Misterinya memang masih belum terungkap. Jika Anda merupakan seorang pecinta panorama alam atau seorang penikmat gua sejati, Anda belumlah lengkap bilamana belum berkunjung dan merasakan sensasi gua ini.

No comments: