Friday, 27 March 2015

Pemandian Kolam Guweh Pote

Kolam bukit kapur ini dikelilingi bukit kapur yang cukup luas. Terutama di sebelah timur dan tenggara kolam. Bukit ini selain dterus digali untuk dimanfaatkan sebagai bahan bangunan, juga dimanfaatkan sebagai objek wisata air yang cukup indah. Keindahan tercipta karena dinding-dinding kapur alami dan bukit kapur yang masih kokoh berdiri.

Kolam renang ini dilengkapi dengan kamar mandi dan ruang ganti yang cukup. Juga dilengkapi dengan tempat parkir yang dibuat dengan menggali dinding-dinding batu kapur di pinggir kolam. Ada juga seluncur untuk anak-anak dan orang dewasa yang ingin meluncur ke kolam. Di pinggir kolam juga terdapat beberapa naungan yang bisa digunakan pengunjung untuk menikmati minuman dan makanan setelah bosan bermain di dalam air.

Kolam bukit kapur ini dibersihkan setiap minggu secara manual karena memang tidak menggunakan bahan kimia pembersih. Kolam dikuras airnya, kotoran yang melekat ke lantai kolam dibersihkan dengan alat pel.

Dengan tarif Rp.5.000/ orang, pengunjung sudah bisa menikmati wahana air dengan sepuas-puasnya. Sekaligus bisa menikmati keindahan alam bukit kapur di sekelilingnya. Kolam renang bukit kapur ini terletak di sebelah selatan Kota Bangkalan. Bisa lewat jalur timur, bisa juga lewat jalur sebelah barat kota Bangkalan.

No comments: